Senin, 07 Maret 2011

Rakernas 2 AHA Taliwang

Bertempat di kampus Pesantren Al-Qur'an dan Wirausaha "Ahsanu Amala", kampung Telaga Baru Taliwang, 12-13 Februari 2011, Yayasan AHA Taliwang menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-2. Rakernas dihadiri oleh para pengurus yang tersebar di berbagai kota yaitu Jakarta, Yogyakarta, Mataram dan Taliwang sendiri.

Beberapa perwakilan AHA dari beberapa kota tampak hadir seperti : Dra Hj Nani Arifah (Jakarta), Dr.Subhan Afifi (Yogyakarta), Saefuddin Zuhri dan H. Arfandi (Mataram). Para pengelola Yayasan AHA yang berdomisili di Taliwang, hingga para tokoh masyarakat dan warga sekitar juga ikut memeriahkan acara yang direncanakan berlangsung setiap tahun itu.

Rakernas yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum AHA Taliwang, Drs Agus Bajuri MM, memiliki agenda penting berupa evaluasi program kerja 2010 dan perencanaan program 2011. Dalam laporannya, Pimpinan Pesantren Al-Qur'an dan Wirausaha "Ahsanu Amala", Ustadz Muhammad Hamzah Nyarno, memaparkan kemajuannya yang dicapai lembaga yang dipimpinnya. "Alhamdulillah program-program pesantren baik yang terkait dengan diniyah maupun wirausaha, berjalan lancar dengan izin Allah Ta'ala," katanya. Diantara program-program yang telah dijalankan adalah : Taman Pendidikan Qur'an (TPQ) Alam "Ahsanu Amala", Kajian Ahad Sore (KAS), hingga beberapa unit usaha seperti Peternakan Ayam, Kambing dan Sapi. "Walaupun masih berjalan tertatih-tertatih, tetapi apa yang dicapai sangat luar biasa, dibanding ketika kami pertama kali ke sini," kata Ustadz Nyarno.

Untuk Program tahun 2011, disepakati beberapa hal, seperti : pembukaan akses jalan ke pesantren, pendirian TK Alam Al-Qur'an, dan pembangunan lokasi pesantren berupa pemasangan keramik. Pada kesempatan itu diadakan juga "Lelang Pemasangan Keramik" berupa penggalangan dana spontan dari kaum muslim yang hadir. Alhamdulillah, dana pun mengucur..

Sebagai rangkaian acara Rakernas, diselenggarakan pula Sosialisasi Pendirian TK Alam Alqur'an "Ahsanu Amala" untuk masyarakat Taliwang. Dalam kesempatan itu ditampilkan kebolehan para santri TPQ "Ahsanu Amala" dalam berdo'a, mengaji, hingga Tahfidz Qur'an. "Kami bangga dan terharu dengan penampilan anak-anak itu" ujar seorang yang hadir. Pembinaan keagamaan untuk anak-anak di sekitar Telaga Baru Taliwang memang dirasakan masih kurang, sehingga keberadaan pesantren sangat dinantikan didukung oleh masyarakat.

Seluruh rangkaian Rakernas ditutup dengan do'a dan komitmen untuk bekerja lebih keras lagi. Agar "Membangun Kemuliaan dengan Amal Terbaik" segera terwujud ...Amin Ya Rabb...(**)

1 komentar:

semoga sukses, hingga menerangi, mewarnai dan mengayomi umat, amin

Posting Komentar